Solo, Gatra.com - Politikus Partai Gerindra Fadli Zon belum memiliki rencana untuk menemui putra sulung Presiden Joko Widodo yang sekaligus Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka. Namun dirinya berharap Solo di bawah kepemimpinan Gibran bisa maju.
Hal ini disampaikan Fadli Zon saat berkunjung ke UNS, Kamis (8/4). Fadli berpesan agar Gibran bekerja lebih dulu. "Biar beliau kerja dulu. Nanti kalau ada waktunya ketemu," ujar Fadli.
Menurut Fadli Zon, masih banyak pekerjaan rumah yang harus ditangani oleh Gibran. "Saya kira tentu banyak pekerjaan rumah yang harus ditangani, apalagi baru saja dilantik," kata Fadli.
Namun ia berharap Solo semakin maju dipimpin Gibran. "Mudah-mudahan makin maju," katanya.
Sebelumnya sederet politikus hingga pejabat nasional berkunjung ke Solo untuk menemui Gibran usai dirinya dilantik sebagai Wali Kota Solo. Para menteri juga berkunjung untuk membahas program atau sekadar silaturahmi dengan suami dari Selvi Ananda tersebut.
Untuk politisi, kawan satu partai Fadli Zon, Ahmad Muzani, hingga rekan Fadli Zon, politisi Partai Gelora Fahri Hamzah, telah menemui Gibran.
Sehari sebelum Fadli, Komisaris PT Pertamina Basuki Tjahaja Purnama atau yang akrab disapa Ahok juga menyambangi Gibran dan makan malam bersama.