Home Regional Kecelakaan Truk Kontainer di Bekasi, 33 Jadi Korban, 10 Tewas!

Kecelakaan Truk Kontainer di Bekasi, 33 Jadi Korban, 10 Tewas!

Jakarta, Gatra.com- Kecelakaan yang melibatkan truk kontainer terjadi di Jalan Sultan Agung KM 28,5, Kelurahan Kota Baru, Kecamatan Bekasi Barat, Kota Bekasi, Jawa Barat, pada Rabu (31/08) pagi. Sebanyak 33 orang menjadi korban.

Menurut Kepala Unit Laka Lantas Polres Metro Bekasi Kota AKP Farida, 22 orang korban dilarikan ke Rumah Sakit Ananda, Kota Bekasi. Selain itu, Terdapat 11 korban dilarikan ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kota Bekasi.

Farida juga berujar bahwa dari 33 korban tersebut, ada beberapa korban yang meninggal dunia. “Sebanyak 10 meninggal dunia,” ucap Farida melalui pesan singkat pada Rabu (31/08).

Kecelakaan hanya berjarak sekitar 500 meter dari flyover Kranji arah Jakarta. Truk trailer ini mengangkut besi menuju arah Cakung. Truk menabrak dua sepeda motor sebelum menabrak halte dan tiang BTS. Tiang BTS tumbang dan menimpa pikap yang berada di jalur yang berlawanan arah. Sopir trailer diamankan polisi untuk dimintai keterangan.

174