Balikpapan, Gatra.com - Presiden Joko Widodo meresmikan dua proyek pembangunan diantaranya TPA Sampah Manggar dan Bendungan Teritip, di Balikpapan, Rabu (18/12).
Untuk Bendungan Teritip, diresmikan beserta Instalasi Pengolahan Air Teritip. Peresmian dilakukan di kawasan TPA Sampah Manggar.
"Saya resmikan TPA Sampah Manggar, bendungan dan instalasi pengolahan airnya pagi ini," kata Jokowi saat meresmikan dua proyek tersebut.
Saat peresmian, Jokowi didampingi Menteri BUMN Erick Thohir, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian dan Sekretaris Kabinet Pramono Anung Wibowo.
Tampak pula Gubernur Kaltim Isran Noor, Dirjen Cipta Karya Kementerian PUPR, Danis H. Sumadilaga dan Wali Kota Balikpapan Rizal Effendi turur mendampingi.
Dirjen Cipta Karya Kementerian PUPR, Danis H. Sumadilaga menjelaskan, anggaran pembangunan dua proyek yang diresmikan tersebut bersumber dari APBN dan dikerjakan Kementerian PUPR.
"Ada dua yang diresmikan. TPA, Bendungan Teritip. Kalau Instalasi Pengolahan Air (IPA) Teritip kan menyatu dengan Bendungan Teritip itu. TPA Manggar, anggarannya Rp160 miliar. Bendungan Teritip, Rp 260 miliar. IPA-nya, Rp92 miliar. Yang kerjakan semua dari Kementerian PUPR," katanya usai peresmian dua proyek itu di TPA Sampah Manggar.