Home Kesehatan Pulang Pendidikan, 7 Polisi di Sultra Positif Covid-19

Pulang Pendidikan, 7 Polisi di Sultra Positif Covid-19

Kendari, Gatra.com - Meski laju kasus positif terjangkit virus corona (Covid-19) terus bertambah di Sulawesi Tenggara (Sultra), namun di balik itu muncul kabar menggembirkan. Terbaru, tiga pasien dinyatakan sembuh.

Secara akumulatif, pasien yang telah dinyatakan sembuh dari Covid-19 menjadi empat orang. Kesembuhan para pasien ini diketahui berdasarkan hasil tes laboratorium sebanyak dua kali.

"Sudah ada empat kasus sembuh, terdiri dari satu kasus sembuh lama dan tiga kasus sembuh baru. Kami telah melaporkan secara resmi ke Kementerian Kesehatan atau gugus tugas nasional, walaupun pada portal l belum terinput," terang Juru Bicara Gugus Tugas Covid-19 Sultra, dr La Ode Rabiul Awal, Rabu (15/4).

Dia mengungkapkan, total kasus konfirmasi positif Covid-19 di Sultra sebanyak 24 orang. Terdiri dari terdiri dari delapan kasus baru, 11 kasus lama, empat kasus sembuh, dan 1 meninggal dunia.

Rabiul merinci, dari delapan kasus baru ini, enam orang berdomisili di Kota Kendari serta masing-masing 1 orang dari Kabupaten Kolaka dan Kolaka Utara. Adalah perempuan 71 tahun, laki-laki 40 tahun, laki-laki 34 tahun, laki-laki 41 tahun, laki-laki 33 tahun, laki-laki 37 tahun (Kota Kendari), laki-laki 36 tahun (Kabupaten Kolaka), dan laki-laki 37 tahun Kabupaten Kolaka Utara.

"Satu kasus lain yakni perempuan 71 tahun memiliki kontak erat dengan pasien positif nomor enam yakni laki-laki 74 tahun. Sementara, tujuah kasus lainnya berdiri sendiri atau tidak memiliki riwayat kontak dengan pasien positif lain di Sultra," jelas Rabiul.

Rabiul membeberkan, tujuh lainnya yaitu klaster baru yang berasal dari Sukabumi, Jawa Barat. Karena ketujuhnya, sedang menjalani pendidikan kepolisian di Sukabumi.

"Ini klaster baru. Satu rombongan polisi yang baru pendidikan. Tujuh orang ini sedang dirawat di Rumah Sakit Bhayangkara Kendari," katanya.

Rabiul menerangkan, 7 orang ini hanya menderita gejala ringan, bahkan tanpa gejala. Dan, sejak pulang dari Sukabumi mereka tak pernah pulang ke rumah karena langsung menjalani karantina.

Kasus positif di Sultra dirawat pada 3 rumah sakit berbeda yakni 8 di Rumah Sakit Umum Provinsi Bahteramas, 7 di Rumah Sakit Bhayangkara, dan 4 orang di Rumah Sakit Umum Kota Kendari.

Kabidhumas Polda Sultra, AKBP La Ode Proyek tak menampik adanya tujuh anggota Polda Sultra yang dinyatakan positif tersebut. Kata dia, ketujuhnya sudah dalam penanganan dan perawatan di Rumah Sakit Bhayangkara Kendari.

La Ode menjelaskan, anggota Polda Sultra yang dikirim pendidikan perwira ke Sukabumi sebanyak 79 orang. Sejak pulang dari Sukabumi, mereka langsung dikarantna di SPN Anggotoa.

"Tujuh orang yang dinyatakan positif sudah dirawat di Rumah Sakit Bhayangkara Kendari, Sisanya masih dikarantina di SPN Anggotoa," tuntasnya.

178