London, Gatra.com- "Saya datang untuk mengakhiri karier Anda," kata Zhang Zhilei ketika dipertemukan dengan Joe Joyce. Kini Raksasa China itu membuktikan ucapannya. Dia hanya butuh tiga ronde untuk menghancurkan Joe Joyce di OVO Arena di London, 24/09.
'Juggernaught' kembali merasakan kekalahan untuk kedua kalinya dalam karirnya. Dia kalah pertama kali dari Zhang pada April lalu. Saat itu Joyce kalah TKO di ronde 6 setelah mata kananya tertutup karena dihujani pukulan kidal Zhang.
Joyce minta tanding ulang. Dan hasilnya lebih buruk. Joyce gagal mengembalikan kariernya ke jalur yang benar. Mimpinya bertanding di perebutan gelar dunia pertama melawan juara Oleksandr Usyk tertutup.
“Saya merasa sangat senang, seperti yang saya katakan sebelum pertarungan, ini akan berakhir lebih cepat dari pertarungan pertama,” kata Zhang. Zhang menambahkan bahwa dia "menghormati" Joyce setelah dua pertarungan mereka.
Bencana menimpa Joyce ketika, bang!, sebuah hook kanan dari The Big Bang, julukan Zang, mendarat tepat rahang pada akhir ronde ketiga dan membuat Joyce tersungkur. Joyce mencoba yang terbaik untuk bangkit, tetapi pertarungan sudah berakhir. Zhang menang dengan KO brutal.