Home Mikro SiCepat Ekspres Berbagi Pentingnya Digitalisasi UMKM Lewat Seminar Sanubari Goes to Campus

SiCepat Ekspres Berbagi Pentingnya Digitalisasi UMKM Lewat Seminar Sanubari Goes to Campus

Jakarta, Gatra.com- Manager Corporate Communication SiCepat Ekspres, Rangga Andriana menjelaskan bahwa perkembangan teknologi menjadi faktor pendorong bagi para pelaku UMKM untuk bertransformasi menuju ekosistem digital serta bagaimana peran SiCepat dalam mendukung transformasi tersebut.

"Tidak hanya secara teknologi yang mengharuskan UMKM untuk beradaptasi, tapi juga dari sisi pengetahuan yang dibutuhkan untuk mengembangkan ide-ide kreatif dan inovasi baik dari sisi produk maupun strategi promosi dan penjualannya," kata Rangga dalam keterangan tertulisnya, Sabtu (25/11).

Untuk itu, SiCepat Ekspres bekerja sama dengan Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Politeknik Kesejahteraan Sosial (Poltekesos) Bandung menggelar seminar bertajuk “Sanubari Goes to Campus: ‘Pengembangan UMKM di Era Digital” di Auditorium Politeknik Kesejahteraan Sosial (Poltekesos), Coblong, Kota Bandung, Jawa Barat pada Kamis (23/11).

Baca juga: Lewat Webinar Sanubari, SiCepat Ekspres Bantu UMKM Kelola Pembukuan yang Tepat

Dihadiri oleh lebih dari 70 mahasiswa, seminar ini menuai antusiasme yang tinggi dari para peserta. Rangga mengatakan bahwa seminar ini menjadi kesempatan bagi SiCepat Ekspres untuk bisa berbagi pengalaman bagaimana perusahaan mengambil peran dalam mendukung pelaku usaha melalui berbagai program, salah satunya adalah program UMKM Sanubari (Siap Bangkit Untuk Negeri).

“Melalui seminar Sanubari Goes to Campus yang diadakan di Poltekesos Bandung ini, kami ingin memberikan gambaran nyata bahwa dukungan dari berbagai sektor sangatlah penting bagi pengembangan UMKM di era digital seperti saat ini," katanya.

​​​​Baca juga: SiCepat Ekspres Raih Dua Penghargaan dalam Marketeers Editor's Choice Award 2023

Dalam hal ini, Rangga menjabarkan bagaimana SiCepat melalui program Sanubari menunjukkan komitmen untuk terus memberi dukungan kepada UMKM. "Yaitu dengan rangkaian pelatihan, workshop, dan kompetisi ide bisnis,” katanya.

Rangga juga menyampaikan bahwa program Sanubari yang sudah dilaksanakan sejak tahun 2022 oleh SiCepat tersebut menuai antusiasme besar dari para komunitas UMKM di beberapa daerah. Hingga saat ini, sudah lebih dari 4.000 UMKM dari 34 provinsi di Indonesia telah berpartisipasi dalam rangkaian webinar.

Di samping itu, SiCepat juga telah menyalurkan lebih dari Rp100 juta dalam bentuk modal usaha dan perlengkapan penunjang promosi kepada komunitas UMKM di Pekalongan dan Indramayu.

Melihat hal tersebut, Rangga berharap bahwa ke depannya perusahaan dapat semakin konsisten dalam mewujudkan komitmen mendukung perkembangan UMKM untuk bisa bertransformasi menuju ekosistem digital.

Melalui seminar ini, SiCepat ingin menginspirasi kalangan Gen-Z, dalam hal ini para mahasiswa untuk dapat turut mendukung kemajuan ekosistem UMKM digital yang saat ini tengah dibangun oleh pemerintah sebagai penopang ekonomi bangsa.

Di sisi lain, Rangga juga berharap akan tumbuhnya jiwa kewirausahaan di kalangan Gen-Z untuk bisa mewujudkan ekosistem bisnis digital yang modern dan semakin mudah di masa depan.

Baca juga: SiCepat Ekspress Kembali Hadirkan Program Sanubari Business Plan Competition 2023

Sebelumnya, SiCepat Ekspres telah menyelenggarakan Sanubari Talkshow bertajuk “Menjadi Entrepreneur Muda” secara offline pada bulan April lalu bertempat di Medialand Tower, Kuningan, Jakarta Selatan.

Talkshow ini dihadiri oleh 50 siswa-siswi yang masih duduk di bangku SMP dan SMA dari 5 panti asuhan di wilayah Jakarta, di mana beberapa siswa di antaranya merupakan penyandang disabilitas.

Melalui konsistensi ini, SiCepat berharap dapat memberikan dampak nyata bagi para UMKM untuk bisa mewujudkan transformasi menuju ekosistem digital dan mengembangkan skala bisnis agar dapat semakin bersaing di pasar yang semakin kompetitif.

66