Home Pemilu 2024 Prabowo Sebut Lembaga NGO Bekerja Melindungi Dan Memberdayakan Perempuan

Prabowo Sebut Lembaga NGO Bekerja Melindungi Dan Memberdayakan Perempuan

Jakarta, Gatra.com- Calon presiden nomor urut dua Prabowo Subianto menyebut lembaga swadaya masyarakat/organisasi non-pemerintah (NGO) yang bekerja melindungi dan memberdayakan perempuan perlu didukung.

Menurut dia, dukungan itu merupakan salah satu cara untuk melindungi perempuan dari ancaman kekerasan mengingat kurang lebih 3,2 juta perempuan mengalami kasus kekerasan dalam delapan tahun terakhir.

"Jadi, saya sangat-sangat mendorong penegakan hukum yang sekuat-kuatnya dan bantuan kepada lembaga-lembaga non-pemerintah, NGO-NGO yang bergerak di bidang perlindungan kaum perempuan. Saya sendiri aktif menyelamatkan kaum perempuan yang bekerja di luar negeri dari tindakan-tindakan kekerasan seperti itu," kata Prabowo menjawab pertanyaan Capres Nomor Urut 01 Anies Baswedan saat segmen keempat debat kelima Pilpres 2024 di JCC Senayan, Jakarta Pusat Minggu (4/2).

Prabowo, masih menjawab pertanyaan Anies soal perlindungan perempuan, meyakini penegakan hukum masih menjadi langkah yang penting. "Kita harus tegakkan hukum dalam perlindungan masalah-masalah itu. Kita tegakkan hukum dan itu harus kita tegakkan sekeras-kerasnya dan itu menurut saya sudah menjadi aksiomatis (keharusan, red.), tanpa kita berpikir panjang memang itu harus kita lindungi seluruh rakyat kita, apalagi kaum perempuan dari segala bentuk penindasan, kekerasan, eksploitasi, human trafficking (perdagangan orang, red.) dan sebagainya," kata Prabowo Subianto.

Anies Baswedan dalam segmen keempat debat Pilpres 20204 bertanya kepada Prabowo persoalan-persoalan yang dia temukan terkait perlindungan perempuan kemudian cara-cara untuk mengatasinya.

Debat kelima yang diikuti tiga capres malam ini menjadi rangkaian penutup acara debat yang digelar oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU RI). Lima sesi debat yang diikuti secara bergantian oleh capres dan cawapres merupakan forum resmi yang digelar oleh KPU untuk tiga pasangan calon berkampanye dan adu gagasan. Debat-debat sebelumnya berlangsung pada 12 Desember 2023, 22 Desember 2023, 7 Januari 2024, dan 21 Januari 2024.

Debat terakhir, yang menjadi penghujung rangkaian debat Pilpres 2024 mengangkat tema-tema seperti pendidikan, kesehatan, ketenagakerjaan, kebudayaan, teknologi informasi, serta kesejahteraan sosial dan inklusi.

KPU RI menetapkan tiga pasangan capres-cawapres peserta Pilpres 2024, yaitu Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar dengan nomor urut satu Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka nomor urut dua, dan Ganjar Pranowo-Mahfud Md. nomor urut tiga.

 

20