Bogor, Gatra.com - Bea Cukai Bogor kembali melaksanakan customs visit customer (CVC) pada Selasa (20/02) ke PT Toa Galva Industries sebagai implementasi pelaksanaan tugas Bea Cukai dalam memberikan industrial assistance kepada para pelaku usaha.
“CVC ini merupakan rutinitas Bea Cukai Bogor untuk memperkuat sinergi. Kita ingin menggali potensi, mengetahui kondisi, hingga permasalahan yang dihadapi oleh perusahaan yang kita kunjungi di bawah pelayanan dan pengawasan Bea Cukai Bogor,” terang Kepala Seksi Penyuluhan dan Layanan Informasi Bea Cukai Bogor, Erli Haryanto.
PT Toa Galva Industries merupakan perusahaan yang bergerak dibidang elektronika dengan spesialisasi sound & communication, produk yang dihasilkan berupa speaker, megaphone, dan amplifier microphone.
Perusahaan yang sudah berdiri sejak tahun 1976 ini, memiliki status perusahaan penanaman modal asing (PMA). PT Toa Galva Industries telah meraih sejumlah penghargaan dari Bea Cukai, termasuk peringkat ketiga sebagai penyumbang bea masuk terbanyak pada tahun 2017 dan mendapatkan penghargaan kawasan berikat (KB) terpatuh pada tahun 2019.
Petugas Bea Cukai Bogor berkesempatan untuk melihat secara langsung proses pembuatan speaker di PT Toa Galva Industries. Proses produksi dimulai dari tahap Corong (Spinning & Metal Machine), Plastic Injection, Painting (pengecatan), Assembling (perakitan), hingga Quality Control (pengecekan). Terdapat lebih dari 500 tipe produk, mulai dari speaker berukuran kecil sampai berukuran besar.
Asep Saleh selaku Direktur PT Toa Galva Industries juga mengungkapkan apresiasinya bagi Bea Cukai Bogor.
“Mudah-mudahan tahun berikutnya kami bisa terus bekerja semakin baik dan kami akan terus berusaha memperbaiki segala sistem apapun sesuai dengan standar-standar dari Kantor Bea Cukai, dan tetap bisa bersaing di kancah internasional,” katanya.
Situs web: www.beacukai.go.id
Facebook: https://www.facebook.com/beacukairi/
Twitter: https://twitter.com/beacukaiRI
Instagram: https://www.instagram.com/beacukaiRI/
Youtube : https://www.youtube.com/beacukaiRI