Bergamo, Gatra.com - Liverpool harus angkat koper dari ajang Liga Europa.
Ini setelah The Reds hanya sanggup menang 0-1 dalam laga leg kedua perempat final yang berlangsung di Stadion Atleti Azzurri d'Italia, Jumat (19/4) dini hari WIB.
Baca Juga: AS Roma Kembali Bekuk AC Milan, Amankan Tiket Semifinal
Hasil ini membuat skor agregat 3-1 untuk keunggulan Atalanta. Sebab di laga leg pertama, Atalanya mampu menang dengan skor 3-0. Di babak semifinal, Atalanta akan bertanding dengan tim asal Prancis Marseille yang sebelumnya menyingkirkan Benfica.
Butuh kemenangan setidaknya 4 gol Liverpool langsung berupaya tampil menyerang sejak awal pertandingan. Harapan itu sempat muncul saat mereka mendapat hadiah penalti di menit 7.
Mohamed Salah yang maju sebagai eksekutor, sukses menuntaskan tugasnya dengan baik. Liverpool memimpin 0-1.
Liverpool terus berusaha menambah gol. Namun Atalanta yang bermain lebih bertahan, mampu menahan setiap gempuran para pemain Liverpool. Hingga turun minum skor masih 0-1.
Baca Juga: Drama 6 Gol, Dortmund Singkirkan Atletico Madrid
Pada babak kedua, pasukan Jurgen Klopp itu masih mendominasi permainan. Namun lagi-lagi, peluang yang mereka miliki selalu kandas.
Atalanta yang mengandalkan serangan balik, sedianya juga mampu mengancam gawang Liverpool sebanyak 2 kali. Namun semuanya gagal berbuah gol.
Skor 0-1 ini bertahan hingga waktu pertandingan berakhir. Atalanta pun melaju, Liverpool tersingkir.