Home Pendidikan Jabatan 4 Wakil Rektor Undip Semarang Dirotasi

Jabatan 4 Wakil Rektor Undip Semarang Dirotasi

Semarang, Gatra.com - Seiring pergantian rektor, jabatan empat wakil rektor Universitas Diponegoro (Undip) Semarang pun dirotasi dengan pejabat baru.

Upacara pengambilan sumpah dan pelantikan pejabat baru wakil rektor dipimpin Rektor Undip, Prof. Dr. Suharnomo, S.E, M.Si di Gedung Prof. Soedarto SH, kampus Undip Tembalang Semarang, Rabu (29/5).

Pejabat wakil rektor Undip periode tahun 2024-2029, yang dilantik adalah, Wakil Rektor Akademik dan Kemahasiswaan Prof. Dr.rer.nat. Heru Susanto, S.T., M.M., M.T., Wakil Rektor Sumberdaya, Dr. Warsito Kawedar, S.E., M.Si., Akt, Wakil Rektor Komunikasi dan Bisnis, Prof. Dr. Adian Fatchur Rochim, S.T., M.T, dan Wakil Rektor Riset dan Inovasi, Wijayanto, S.IP., M.Si., Ph.D.

Dalam kesempatan Prof. Suharnomo itu juga melakukan pelantikan sejumlah pejabat di lingungan Undip Semarang lainnya.

Pelantikan wakil rektor dan pejabat lain berdasarkan Keputusan Rektor Undip Nomor: 34/UN7.A/KP/V/2024 sampai dengan Nomor: 45/UN7.A/KP/V 2024.

Rektor Undip, Prof. Dr. Suharnomo dalam sambutannya menyatakan, dalam bekerja pasti ada hal yang tidak menyenangkan, sehingga kita perlu mencari ruang bahagianya sendiri.

“Kalau tidak bahagia dalam bekerja jadinya sekedar menggugurkan kewajiban, sehingga perlu ada motivasi dalam diri untuk bisa bekerja dengan bahagia,”katanya.

Oleh karenanya, lanjut rektor perlu legacy atau warisan yang utama adalah memberikan kesan penting kepada orang lain.

“Jangan sampai dengan keberadaan kita dan tidak adanya kita menjadi tidak ada bedanya sama sekali. Mari kita mengejar manfaat. Melihat masyarakat bahagia semoga menjadi amal jariyah dan menjadikan motivasi kita untuk menjadi lebih baik. Ayo jadi yang terbaik di Asia, dalam riset maupun pembelajaran,” ujarnya.

Dalam kesempatan itu, Prof, Suharnomo yang baru saja dilantik menjadi rektor Undip berpesan kepada seluruh pejabat, dosen, dan staf tenaga kependidikan untuk terus semangat bekerja, berdiskusi, dan eksekusi.

“Semuanya dinilai based on performance, do your best,” katanya.

322