Home Hukum Ada 4.082 Tilang Operasi Zebra Singgalang, Dominasi Roda Dua

Ada 4.082 Tilang Operasi Zebra Singgalang, Dominasi Roda Dua

Padang, Gatra.com - Sebanyak 4.082 berkas tilang dikeluarkan Satlantas Polresta Padang, selama pelaksanaan Operasi Zebra Singgalang 2019. Jumlah itu didominasi pelanggar roda dua dan pengendara yang tidak memiliki SIM dan STNK.

Kasatlantas Polresta Padang, Kompol Asril Prasetya dalam keterangan tertulisnya merincikan, pelanggaran tidak memiliki SIM sebanyak 2.068, STNK sejumlah 1.709, dan kemudian sebanyak 305 kendaraan yang disita. Jumlah ini menurutnya lebih meningkat dari tahun sebelumnya.

Jenis pelanggaran dalam Operasi Zebra 2019, di antaranya pengendara yang tidak menggunakan helm SNI sebanyak 1.263, pengendara tidak menggunakan safety belt 164, pengendara di bawah umur 580, melawan arus 446, pengendara menggunakan telepon genggam dua, serta pelanggaran lainnya 1.624.

Anggota kepolisian saat mengatur lalu lintas di Padang bulan lalu. (GATRA/Wahyu Saputra/re1)

 

“Tahun 2018, sebanyak 2.877 tilang kepada pelanggar lalu lintas. Rinciannya, SIM sebanyak 1.497, STNK sebanyak 1.194, dan 186 unit kendaraan,” sebut Asril secara tertulis, Rabu (6/11).

Dengan peningkatan jumlah kendaraan yang ditilang itu, menurut Asril, menjadi bukti rendahnya kesadaran masyarakat pemilik kendaraan di Kota Padang mematuhi aturan lalu lintas. Terutama bagi pengendara motor yang mendominasi jumlah pelanggaran tersebut.

Selain itu, masih banyaknya pengendara yang masih di bawah umur, tidak memiliki SIM, tidak memakai helm berstandar nasional, serta kelengkapan surat-surat kendaraan. Termasuk adanya pengendara yang menggunakan telepon saat berkendara di jalan raya.

Baca Juga: Tilang OZMT Riau Tahun Ini Melonjak Tajam, Ini Penyebabnya

Sebelumnya, Satlantas Polresta Padang telah melaksanakan Operasi Zebra Singgalang selama 14 hari, dari 23 Oktober-5 November 2019. Tujuannya, untuk meningkatkan kepatuhan masyarakat dalam berlalu lintas. Terutama melengkapi surat-surat kendaraan, baik roda dua maupun roda empat.

Adapun sasaran Operasi Zebra Singgalang ini, di antaranya kelengkapan surat-surat kendaraan (SIM dan STNK), pengendaran tidak menggunakan helm SNI, kendaraan berknalpot racing, melawan arus, pengendara di bawah umur, tidak safety belt, hingga pengendaran yang menggunakan telepon genggam saat berkendara.

119