Semarang, Gatra.com - PSIS Semarang merilis jersey ketiga yang akan digunakan di kompetisi BRI Liga 1 2023/24. Rilis jersey anyar ini diawali dengan pemutaran video yang disusul beberapa unggahan foto di media sosial resmi PSIS dan pihak apparel pada Jumat (27/10).
Gali Freitas sebagai salah satu pemain kunci PSIS Semarang pada musim ini menjadi model pada perilisan jersey ketiga ini.
"The Pryto" merupakan tema yang diangkat pada peluncuran jersey baru ini. The Pryto yang diambil dari bahasa Inggris kuno "Pryto" memiliki makna yang berarti kebanggaan.
Adapun jersey ketiga ini terinspirasi dari nilai-nilai Kota Semarang dengan berbagai sejarah dan keindahannya yang dituangkan ke dalam desain jersey ketiga PSIS 2023/24. Harapannya tentu saja agar para pemain dan tentunya pendukung PSIS selalu memiliki kebanggaan terhadap PSIS dan tentunya Kota Semarang.
Jersey ketiga yang digunakan Gali Freitas menampilkan perpaduan motif grafis dari berbagai lokasi dan situs kebudayaan di Kota Semarang dengan warna dasar abu-abu dan sentuhan manis perpaduan warna navy dan pink.
CEO PSIS, Yoyok Sukawi kembali mengapresiasi gebrakan Riors sebagai apparel dalam jersey ketiga musim ini.
"Selalu memberikan kejutan dalam setiap peluncuran jersey yang dipakai PSIS. Terlepas dari keberhasilan perilisan jersey ketiga Warak Ngendok pada tahun 2022/2023 lalu, Riors kembali menghadirkan jersey yang sangat otentik terutama mengangkat tema kebanggaan dengan menuangkan berbagai lokasi dan situs budaya yang ada di Kota Semarang," kata Yoyok.
Dia berharap, jersey ketiga Mahesa Jenar ini dapat menambah semangat para pemain dan pendukung setia PSIS untuk meraih hasil yang maksimal pada kompetisi BRI Liga 1 2023/24.