Home Keuangan Ramaikan Pasar Modal Syariah, Asset Under Custody BSI Melesat 75 Kali

Ramaikan Pasar Modal Syariah, Asset Under Custody BSI Melesat 75 Kali

Jakarta, Gatra.com- PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) berhasil mencatat total asset under custody (AUC) hampir mencapai Rp83 triliun per November 2023 atau meningkat 75x sejak mulai beroperasi. Selain itu, BSI juga telah mengadministrasikan penerbitan sukuk senilai total Rp4,1 triliun.

Direktur Treasury & International Banking BSI, Moh. Adib menyebutkan bahwa BSI berhasil membukukan kinerja solid pada Q3-2023 dengan mempertahankan momentum pertumbuhan total asset menjadi sebesar Rp319,8 triliun atau tumbuh 14,2% yoy.

Serta mencatatkan laba bersih sebesar Rp4,2 triliun atau tumbuh 31,1% (yoy) yang salah satu nya didorong oleh peningkatan Fee Based income Treasury yang hingga September 2023 tumbuh signifikan sebesar 93,2% (yoy).

Baca juga: Groundbreaking Proyek BSI Tower, Green Bulding Ikon Pusat Keuangan Islam di Jakarta

“Pertumbuhan laba ini merupakan salah satu yang tertinggi di antara Top 10 bank di Indonesia. Tentunya hal ini ditunjang dengan penyediaan produk dan layanan syariah yang terus disesuaikan dengan kebutuhan investor dan klien kami," jelas Adib dalam keterangan tertulisnya,  Kamis (14/12).

Saat ini, BSI merupakan satu-satunya bank umum syariah yang memberikan layanan kustodian berbasis full syariah. Layanan capital market BSI diantaranya adalah jasa safekeeping, fund services, wali amanat, dan keagenan yang berbasis syariah.

Menurut Adib, hal tersebut merupakan keunggulan dari Bank Kustodian BSI di market untuk dapat mengembangkan
ekosistem pasar modal syariah. Ia juga menjelaskan bahwa BSI senantiasa berkomitmen untuk terus meramaikan industri pasar modal syariah melalui penyediaan berbagai instrumen baik di pasar primer maupun sekunder seperti reksadana, sukuk, dan lain sebagainya.

Baca juga: Berkontribusi ke Pembangunan Bangsa, Investasi Syariah Gencar Dikenalkan ke Santri dan Pesantren

Hal ini terlihat dari volume transaksi sukuk per November 2023, dimana BSI berhasil mencatatkan volume transaksi sukuk dengan nasabah sebesar Rp10,6 triliun atau meningkat 221,2% (yoy).

“BSI berkomitmen untuk terus memberikan layanan capital market terbaik yang aman, nyaman dan terpercaya. Sebagai hasil dari komitmen tersebut, Alhamdulillah, kami mendapatkan award dari Alpha Southeast Asia sebagai Best Shariah Custodian Bank in Indonesia pada 17th  Annual Best Deal & Solution Awards 2023,” ungkap Adib. Baca juga: Ditopang KPR dan Bisnis Syariah, Laba Bersih Bank BTN Tembus Rp 2,31 T pada Kuartal III-2023

Untuk semakin memperkuat sinergi dengan investor dan klien dalam mendorong pertumbuhan ekosistem pasar modal syariah di Indonesia, BSI juga melakukan penandatanganan nota kesepahaman dengan beberapa mitra, di antaranya adalah PT Investasi Digital Nusantara (Bizhare) dan PT BRI Danareksa Sekuritas dalam rangka penguatan bisnis capital market.

40