Home Ekonomi Siklus Gandeng Snap Clean Luncurkan Siklus Home Care

Siklus Gandeng Snap Clean Luncurkan Siklus Home Care

Jakarta, Gatra.com- Siklus (www.siklus.com), startup Indonesia solusi ritel berkelanjutan memperkenalkan Siklus Home Care, yaitu lini produk pembersih untuk rumah tangga yang merupakan hasil kerja sama dengan Snap Clean.

“Siklus percaya bahwa semua orang berhak menggunakan perlengkapan rumah tangga yang ramah lingkungan dan tetap ramah anggaran, dan dengan cara inilah menjaga kelestarian lingkungan hidup Indonesia bisa tercapai lebih cepat dan lebih baik,” kata COO dan Cofounder Siklus, Laksamana Sakti dalam konferensi persnya di Jakarta, Rabu (22/5).

Sakti menambahkan bahwa saat ini, Siklus berada di posisi terdepan dalam gerakan mengurangi ketergantungan serta kelebihan sampah plastik di Indonesia melalui fokus dan pendekatan Reuse dan Recycle yang cermat serta cerdas. Upaya Siklus terlihat melalui hadirnya solusi Sustainable Online Marketplace.

Baca juga: Indosat Ooredoo Hutchison (IOH) Kembali Hadirkan INSPIRE, Program Magang untuk Mahasiswa Tingkat Akhir dan Lulusan Baru

Selain itu, lanjut Sakti, langkah itu juga diikuti dengan diluncurkan Siklus Private Label dengan produk perdananya, granola ‘Bumihara’. Ini adalah hasil kolaborasi dengan UMKM yang telah diluncurkan di akhir 2023.

“Siklus Home Care adalah satu dari tiga strategi utama Siklus tahun ini untuk semakin menegaskan komitmen, peran, serta posisi kami sebagai perusahaan rintisan terdepan di ranah industri EcoTech IIndonesia," jelas Sakti.

Hingga Mei 2024, Siklus berhasil menjual 425,000 liter produk ramah lingkungan dan melayani lebih dari 20,000 pengguna aktif di Jabodetabek, yang menariknya didominasi oleh para perempuan (79,8%; pria 20,2%). Siklus pun sukses mencegah kelebihan produksi 1,2 juta tempat plastik sekali pakai dan juga mengurangi 27,7 ton sampah plastik yang berpotensi masuk TPA.

Baca juga: Terima Alat Ukur Sinyal 5G dari R&S Indonesia, ITS Perkuat Talenta Digital

Pencapaian ini berkat layanan Tukar Wadah Siklus, yang memampukan konsumen hanya mengisi ulang tanpa harus membeli kemasan baru untuk berbagai keperluan rumah tangga yang diinginkan. Program Tukar Wadah Siklus juga mencatat lebih dari 100.000 botol dibersihkan setiap tahunnya.

Siklus juga memperkenalkan Siklus Home Care, rangkaian solusi cairan pembersih rumah tangga yang hadir dalam kemasan jeriken 4 liter. Produk yang bisa segera dinikmati saat ini meliputi Karbol Sereh, Sabun Cuci Tangan aroma stroberi, Sabun Cuci Piring, Pembersih Lantai, Deterjen, Softener, Pembersih Kaca, dan Pembersih Toilet.

Siklus Home Care adalah hasil kolaborasi dengan Snap Clean, manufaktur kimia lokal yang memiliki reputasi serta rekam jejak yang baik dalam menghasilkan produk pembersih yang efektif, kompetitif, berkualitas, serta tetap ramah lingkungan.

Baca juga: Perusahaan Pakaian Jadi Asal Magelang Hasilkan Ekspor Senilai Miliaran Rupiah

Direktur PT Satu Nusa Biru (Snap Clean), Rony Saragih meyakini bahwa kolaborasi adalah salah satu kunci utama dalam memecahkan permasalahan linkungan. "Kami sangat bersemangat bermitra dengan Siklus untuk memperkuat upaya pelestarian lingkungan dari hal-hal kecil berdampak besar, seperti cairan pembersih rumah tangga Siklus Home Care,” tegasnya.

Menurutnya, Snap Clean secara konsisten menggunakan Surfaktan berbasis minyak nabati, bersifat mudah terurai (biodegradable) sehingga lebih ramah lingkungan dan tidak menimbulkan iritasi. Seluruh produk Snap Clean termasuk Siklus Home Care telah teruji klinis dan bersertifikasi HALAL, Kemenkes, MSDS, TKDN, dan ISO 9001:2015.

221