Home Liputan Haji Pj Wali Kota Salatiga Lepas Keberangkatan 185 Calon Haji

Pj Wali Kota Salatiga Lepas Keberangkatan 185 Calon Haji

Salatiga, Gatra.com - Penjabat (Pj) Wali Kota Salatiga, Yasip Khasani, beserta istri Anita Nofiana dan jajaran Forkopimda Kota Salatiga melepas jamaah calon haji kota Salatiga kloter embarkasi  Solo (SOC) 57 di Pendopo Pakuwon Salatiga, Senin(27/5), pukul 03.00 WIB dini hari.

Rombongan jamaah calon haji kota Salatiga berjumlah 185 jamaah haji dan terbagi atas 102 perempuan dan 83 laki laki. Sedangkan di dalam kloter ini diikuti jamaah haji termuda, yakni Putri Soliha yang berusia 27 tahun dan jamaah haji tertua, yakni Zainal Mulazim yang berusia 88 tahun.

Dalam kesempatan ini, Yasip Khasani mengatakan bahwa kesempatan ini merupakan yang paling ditunggu-tunggu setelah melewati beberapa tahapan dan proses yang panjang.

Baca Juga: Begini Proses Ratusan Ribu Makanan Haji Kemasan Diproduksi Tiap Hari

"Secara pribadi maupun atas nama Pemkot Salatiga kami ucapkan selamat atas keberangkatan ini. Sebentar lagi panjenengan akan berada di tanah suci untuk melaksanakan rangkaian ibadah  haji, ujarnya.

Melaksanakan ibadah ini menjadi  sebuah kewajiban bagi yang mampu, dan undangan untuk melakukan serangkaian ibadah kepada Allah SWT. “Sekali lagi selamat kepada Bapak Ibu, dan semoga kembali ke tanah air, Kota Salatiga dengan lancar, sehat dan selamat,” sebutnya.

Dirinya berharap para jamaah calon haji ini mampu melepaskan semua urusan keluarga, kantor atau urusan duniawi lainnya saat melaksanakan ibadah haji nantinya.

Baca Juga: Pastikan Pembagian Hotel Jemaah Presisi, Kasektor Wahid Menghimbau Begini

"Fokuslah beribadah dan jagalah kekompakan, lepaskan semua urusan keluarga, teman, kantor, pekerjaan maupun semua urusan duniawi. Laksanakan ibadah dengan sebaik-baiknya dan jagalah kesehatan dengan baik pula,” imbuhnya.

Sebagai informasi bahwa rombongan ini diantar dengan 5 bus ke Asrama Haji Donohudan Solo, dan dikawal oleh pihak kepolisian, dishub, tenaga kesehatan, PMI dan panitia.

202