Jakarta, Gatra.com - Yayasan Masjid Raya Bintaro Jaya menyalurkan donasi kemanusiaan sebesar Rp150 juta untuk Palestina melalui Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) RI. Penyaluran donasi tersebut dilakukan di Gedung BAZNAS RI, Jakarta, pada Rabu (26/6).
Ketua BAZNAS RI, Prof. Dr. KH. Noor Achmad, MA., menyampaikan terima kasih atas kepercayaan Yayasan Masjid Raya Bintaro yang telah menyalurkan bantuan melalui BAZNAS.
"“Tentunya kami ingin mengapresiasi dan menyampaikan terima kasih kepada manajemen Masjid Raya Bintaro yang mempercayakan penyaluran infak kemanusiaan untuk Palestina melalui BAZNAS RI. Di mana penyaluran infak kemanusiaan ini merupakan suatu kehormatan dan tanggung jawab yang harus kita laksanakan,” ujar Kiai Noor.
Kiai Noor juga menegaskan bahwa dukungan masyarakat Indonesia terhadap Palestina sangat besar. BAZNAS berkomitmen untuk terus memfasilitasi dan mendukung kepedulian masyarakat Indonesia terhadap warga Palestina dengan memastikan penyaluran infak dilakukan secara transparan dan akuntabel.
“Semoga amanat yang disalurkan Masjid Raya Bintaro ini menjadi penguat bagi masyarakat Palestina,” ujar Kiai Noor.
Ketua Pembina Yayasan Masjid Raya Bintaro Jaya, Bambang Suprihadi, juga menyampaikan terima kasih kepada BAZNAS yang telah bekerja keras dalam menyalurkan bantuan ke Palestina.
“Kami mengucapkan terima kasih kepada BAZNAS yang telah menjadi garda terdepan dalam penyaluran bantuan ke Palestina. Tentu saja hal ini bukan sesuatu yang mudah untuk dilakukan,” jelasnya.
Bambang Suprihadi menambahkan bahwa Masjid Raya Bintaro terus melakukan berbagai kegiatan untuk mendukung masyarakat Palestina. Hingga kini, telah terhimpun dana sebesar Rp800 juta untuk masyarakat Palestina.