Home Gaya Hidup Pengurus DPC PAPPRI Solok Periode 2021-2026 Dikukuhkan

Pengurus DPC PAPPRI Solok Periode 2021-2026 Dikukuhkan

Solok,Gatra.com- Wali Kota Solok Zul Elfian Umar dan Wakil Wali Kota Solok Ramadhani Kirana Putra, menghadiri pelantikan dan pengukuhan pengurus Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Persatuan Artis Penyanyi Pencipta Lagu dan Penata Musik Republik Indonesia (PAPPRI) Kota dan Kabupaten Solok periode 2021-2026, di Gedung Kubung 13 Kota Solok, Senin (27/9). 

Pelantikan yang disaksikan langsung Wakil Gubernur Sumbar, Audy Joinaldi juga dihadiri Wakil Bupati Solok, Jon Firman Pandu, Ketua DPRD Kota Solok, Nurnisma, Ketua DPRD Kabupaten Solok, Dodi Hendra, serta tamu undangan lainnya. 

Wagub Audy Joinaldi dalam sambutannya mengatakan, dalam era pandemi covid-19 ini, salah satu sektor yang paling terdampak adalah para seniman dan musisi.  Adapun berkah dari pandemi Covid-19 ialah percepatan digitalisasi di Indonesia. Namun, Akan ada 4 perubaham besar manusia, salah satunya dalam bidang seni. Inilah yang harus diantisipasi oleh PAPPRI agar tidak tergerus oleh zaman. "Karena percepatan digitalisasi, seniman mau tidak mau harus jualan dalam bentuk digital," sebut audy. 

Dalam hal ini Audy juga mengimbau PAPPRI harus lebih siap, karya inovasi dan kreasi harus selalu diciptakan oleh seniman. Jangan sampai musik minang yang sudah legendaris akan digerus zaman. 

Selanjutnya, wagub kembali mengingatkan agar secepat mungkin meningkatkan capaian vaksinasi, dan tetap mematuhi protokol kesehatan. agar kita akan keluar dari pandemi ini dan hidup seperti sediakala. "Selamat kepada pengurus yang telah dilantik, semoga tetap berkreasi, berinovasi, dan yang penting sehat selalu," ungkap wagub. 

Wali Kota Solok Zul Elfian Umar juga mengapresiasi pengukuhan Pengurus DPC PAPPRI Kota dan Kabupaten Solok Periode 2021-2026.Semoga semakin banyak lagi karya-karya dalam bentuk lagu yang diciptakan Pengurus DPC PAPPRI Kota dan Kabupaten Solok Periode 2021-2026, sehingga para pecinta musik dimanapun selalu disuguhi dengan lantunan-lantunan irama yang menghibur.

"Terlebih diera saat ini generasi muda cenderung teratarik dalam pengembangan bakat Musik, mulai dari penyanyi hingga menciptakan lagu  yang diadakan baik disekolah maupun ajang pencarian bakat lainnya, dan bahkan ikut berkarya dan membagikan karyanya melalui laman youtube," ucap Zul Elfian.

182