Home Pendidikan Indonesia Didorong Perbanyak SDM Dengan Kemampuan AI

Indonesia Didorong Perbanyak SDM Dengan Kemampuan AI

Jakarta, Gatra.com - Pengembangan ilmu coding dan Machine Learning menjadi sebuah pendekatan kemampuan batu yang sangat dibutuhkan saat ini. Ilmu tersebutlah yang nantinya akan menjadi landasan dari kemampuan dan pengembangan kecerdasan buatan atau Artificial Intelligence (AI).

Corporate Secretary & Transformation General Manager Lintasarta, Triharry Darmawan Oetji menyebut, pengembangan sumber daya manusia (SDM) di bidang kecerdasan buatan di Indonesia adalah suatu upaya yang harus terus ditumbuhkan.

"Kami berharap dapat memberikan wawasan dan peluang berharga bagi generasi muda yang bersemangat untuk mengembangkan keahlian di dunia teknologi informasi dan komunikasi,” kata Triharry dalam keterangannya, Selasa (28/11).

Upaya penumbuhan talenta kecerdasan buatan ini, juga diupayakan oleh pihaknya. Triharry menyebut pemberian beasiswa program beasiswa Cloudeka Digischool 2023 dan Lintasarta Developer Talk #1, menjadi langkah dalam mengembangkan keahlian yang sangat dibutuhkan di era digital, khususnya dalam bidang AI.

Program Beasiswa ini secara eksklusif akan berfokus pada pelatihan coding online dan gratis di bidang Pengembangan Machine Learning, yang bertujuan untuk menjadi landasan bagi pengembangan kecerdasan buatan. Dalam prosesnya, program ini akan memanfaatkan layanan unggulan Deka Flexi dari Lintasarta Cloudeka untuk deployment model machine learning.

"Kami berharap bahwa program beasiswa Cloudeka Digischool dan Lintasarta Developer Talk dapat mengembangkan kemampuan kecerdasan buatan pada para generasi muda," papar dia

54