Home Olahraga Kalahkan Juara Dunia, Dejan/Gloria Melangkah Ke Perempat Final Indonesia Open 2024

Kalahkan Juara Dunia, Dejan/Gloria Melangkah Ke Perempat Final Indonesia Open 2024

Jakarta, Gatra.com- Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle kalahkan juara dunia Seo Seung-jae/Chae Yu-jung (Korea Selatan) dalam duel tiga gim dengan skor 21-15, 15-21, 21-4. Dengan skor itu, Dejan/Gloria melangkah ke perempat final Indonesia Open 2024.

Bermain di Istora Gelora Bung Karno, Kamis (6/6), Dejan/Gloria memulai laga dengan apik. Mereka tak pernah tertinggal sejak poin pertama dan langsung tancap gas hingga memimpin 11-6 saat interval.

Selepas jeda, Dejan/Gloria berhasil meninggalkan Seo/Chae hingga 17-10, kemudian 19-12. Duet Korsel sempat menambah dua poin beruntun menjadi 14-19, tetapi smash Dejan, memberikan poin tambahan menjadi 20-14

Pengembalian Gloria yang membentur net mengubah skor menjadi 15-20. Kemenangan 21-15 didapat Merah Putih usai pukulan Seo gagal melewati area permainan sendiri.

Pada gim kedua, Seo/Chae memimpin 6-1 lebih dulu, namun disamakan Dejan/Gloria menjadi 6-6, kemudian 7-7. Korsel lalu merebut empat poin beruntun untuk menutup interval dengan keunggulan 11-7. Selepas rehat, Dejan/Gloria berupaya bangkit.

Mereka berhasil menyamakan skor menjadi 14-14, namun Seo/Chae menambah dua poin untuk kembali memimpin 16-14. Satu sambaran Dejan yang melebar membuat skor menjadi 14-17. Pukulan Gloria yang keluar memperlebar jarak menjadi 14-18.

Permainan di depan net yang dilakukan Gloria gagal menyeberangi net, membuat skor menjadi 14-19. Indonesia sempat mendapat satu poin usai pukulan Seo membentur net, tetapi dua poin beruntun yang didapat Seo/Chae menuntaskan gim kedua dengan skor 21-15.

Pada gim penentuan, Dejan/Gloria tampil dominan dengan memimpin 8-1 lalu unggul 11-4 saat interval. Selepas jeda, keduanya kian menggila.

Usai menambah skor menjadi 12-4, smash Dejan ke arah Chae gagal dikembalikan, sehingga skor menjadi 13-4. Pukulan Chae yang melebar setelah itu memperlebar jarak menjadi 14-4. Pukulan servis Gloria yang salah diantisipasi Chae membuat skor kian menjauh 15-4.

Dejan/Gloria kemudian merebut empat poin beruntun untuk memimpin 19-4. Pukulan Gloria yang gagal dikembalikan Chae membuat skor menjadi 20-4. Kemenangan akhirnya didapat usai pukulan Seo keluar, menyudahi gim ketiga dengan skor 21-4.

Dengan hasil ini, Dejan/Gloria tinggal menunggu pemenang duel antara Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai melawan Adnan Maulana/Nita Violina Marwah sebagai lawan di perempat final pada Jumat (7/6) besok.

130