Home Ekonomi GAC Aion Bangun Pabrik di Cikarang, Siapkan Enam Model Baru

GAC Aion Bangun Pabrik di Cikarang, Siapkan Enam Model Baru

Jakarta, Gatra.com - Satu lagi merek mobil listrik hadir di Indonesia. Bermitra dengan Indomobil Group, GAC Aion secara resmi melebarkan sayapnya ke nusantara. Sebagai penanda, GAC Aion meluncurkan family SUV Aion Y Plus.

GAC Aion berkomitmen menjadi Indonesia sebagai salah satu pusat ekspor kendaraan listrik ke pasar global. Untuk mendukung visi itu, BUMN Cina ini akan membangun pabrik di Cikarang yang direncanakan berproduksi triwulan ke-empat tahun ini.

“Kami akan lebih jauh berekspansi ke pasar Indonesia, memperkenalkan produk-produk baru, dan memperkaya jajaran produk kami untuk lebih memenuhi kebutuhan konsumen Indonesia yang terus berubah,” kata Presiden Aion Asia Tenggara, Ocean Ma.

Ma optimis pasar Indonesia bisa menerima model-model lansiran GAC Aion. Setidaknya ada enam model baru yang akan dipasarkan di Indonesia. Tiga model akan diluncurkan pada 2025 dan sisanya 2026.

Sebelum melangkah maju, GAC Aion harus memastikan dulu model pertamanya bisa diterima konsumen Indonesia. Untuk menghadapi persaingan sengit di pasar Indonesia, GAC Aion merilis Aion Y Plus dengan harga kompetitif. Chief Executive Officer PT Indomobil Energi Baru Andry Ciu menyampaikan, harga mobil listrik Aion Y Plus adalah Rp 415 juta dan yang termahal Rp 475 juta. Harga on the road Jakarta.

Yang menarik, kedua tipe itu seluruh fiturnya sama, kecuali jarak tempuhnya. Varian Exclusive yang harganya lebih terjangkau bisa menempuh jarak 410 kilometer sekali cas. Sementara tipe Premium bisa bergerak hingga 490 kilometer. Klaim ini berdasarkan standar New European Driving Cycle (NEDC).

Melihat segmen harga, Aion Y Plus akan bersaing dengan Wuling Cloud EV. Merek lain yang ditantang Aion Y Plus dengan harga tersebut yakni BYD Dolphin atau Chery Omoda E5.

”Aion Y Plus menyediakan space di dalam kabin yang cukup memadai untuk memfasilitasi kebutuhan masyarakat,” kata Andry di peluncuran mobil listrik Aion Y Plus di Jakarta, Rabu (19/6) malam. Dengan ruang interior seluas 5m2, Aion Y Plus menyediakan dua baris kursi dan bagasi hingga 1200 liter. Sandaran kursi baris pertama bisa direbahkan hingga rata lantai untuk istirahat dalam perjalanan panjang.

Aion Y Plus yang dimensinya seperti Honda BRV atau Mitsubishi Expander ini dibangun berdasar platform AEP 2.0 dan dibekali motor listrik 150 kW atau setara 201,9 hp dan torsi 225 Nm. Aion Y Plus didukung magazine battery 2.0 yang diklaim dapat meredam kerusakan akibat tembakan senjata api.

118