Jakarta, Gatra.com - British Council, organisasi internasional Inggris Raya yang bertujuan untuk hubungan budaya dan peluang pendidikan, menghadirkan program Teaching Centre sebagai bentuk komitmen dalam memberikan akses pendidikan Bahasa Inggris yang komprehensif dan inklusif bagi seluruh masyarakat Indonesia.
Melalui Teaching Centre ini, British Council hadir sebagai platform belajar bahasa Inggris untuk berbagai usia dan berbagai latar belakang pendidikan serta pekerjaan, yang dapat diakses kapanpun dan di manapun. Nantinya, program ini bisa dilakukan secara daring atau tatap muka, sehingga metode belajarnya fleksibel.
“Kami sangat berfokus pada kenyamanan masyarakat dalam belajar bahasa Inggris. Untuk itu, kami menawarkan fleksibilitas dalam belajar, baik offline dan online,” kata Sales & Account Manager dan Corporate English Solution British Council, David Neufeld.
Bagi yang senang belajar secara offline, lanjut dia, British Council menyediakan sistem belajar yang interaktif, mengedepankan komunikasi dua arah, dan praktik. “Sehingga, pembelajaran menjadi lebih menyenangkan dan mudah dipahami,” lanjutnya.
Sementara itu, bagi yang memilih belajar online, masyarakat bisa mengatur jadwal mereka untuk belajar secara mandiri. “Karena modul kami selalu standby 24 jam. Tidak ada batasan usia, semua bisa belajar bahasa Inggris,” ujar Neufeld.
Neufeld yakin dengan mengedepankan pemerataan dan inklusivitas pendidikan Bahasa Inggris, Indonesia akan terus bertumbuh dengan kualitas dan prestasi, baik di level Indonesia maupun level global.
“Kami senantiasa berkomitmen untuk membentuk masa depan yang lebih baik bagi semua orang,” tutup Neufeld.
Adapun, hal yang melatarbelakangi British Council berkomitmen melakukan ini adalah sudah menjadi pengetahuan umum bahwa Bahasa Inggris merupakan bahasa internasional yang dipakai hampir di setiap negara, baik lingkungan formal dan non formal.
Di sektor formal, menurut studi, 85% orang mengatakan bahwa bahasa Inggris penting untuk pekerjaan mereka saat ini dan akan terus menjadi penting. Sebanyak 88% pekerja juga percaya bahwa bahasa Inggris akan menjadi lebih penting dalam lima tahun mendatang.
Oleh sebab itu, Direktur Indonesia dan Asia Tenggara British Council, Summer Xia menyatakan Bahasa Inggris merupakan pintu untuk berkomunikasi dengan seluruh orang di dunia.
“British Council berkomitmen kuat untuk menggabungkan pengalaman, pengetahuan, dan keahlian kami untuk mewujudkan kualitas masyarakat Indonesia ke kancah global, melalui metode pembelajaran bahasa Inggris yang fleksibel dan menyenangkan,” tuturnya.