Home Olahraga Empat Negara Ini akan Berlaga di Babak Semi Final Piala AFF 2022

Empat Negara Ini akan Berlaga di Babak Semi Final Piala AFF 2022

Jakarta, Gatra.com – Empat negara telah memastikan diri untuk berlaga di babak semi final Piala AFF 2022. Thailand dan Indonesia menjadi perwakilan dari Grup A, sementara Vietnam dan Malaysia menjadi tim yang lolos Grup B.

Thailand dan Indonesia sama-sama meraih 10 poin dari empat laga yang dijalani dengan tiga kali kemenangan dan satu hasil imbang. Namun, Thailand keluar sebagai juara grup dengan keunggulan produktivitas gol.

Sementara itu, Vietnam kokoh sebagai juara Grup B dengan 12 poin, usai menaklukkan seluruh lawannya. Malaysia akhirnya finish di posisi runner up usai mengalahkan Singapura 4-1, Selasa (3/1).

Baca Juga: Menuju Semi final Piala AFF 2022, Timnas Indonesia Diminta Bersiap

Dengan hasil ini, Indonesia akan berhadapan dengan juara grup B, yakni Vietnam. Menjadi satu-satunya tim yang tidak pernah kebobolan sepanjang jalannya babak penyisihan, Indonesia perlu menyiapkan strategi yang tepat dalam membobol gawang lawan. Sebelumnya, skuad Garuda juga memiliki masalah dalam upaya memaksimalkan peluang untuk dikonversi menjadi gol.

Pada pertandingan terakhir babak penyisihan Grup A, Senin (2/1) lalu, Indonesia mampu melepaskan 20 tembakan, 7 di antaranya mengarah ke gawang, dengan hanya 2 yang berbuah gol. Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, mengatakan bahwa evaluasi dan persiapan akan terus dilakukan menghadapi semi final.

"Untuk semifinal, sepertinya kami akan bertemu Vietnam dan akan lebih dulu bermain di kandang. Kami akan mempersiapkan yang terbaik untuk semi final nanti," ujarnya.

Leg pertama antara Indonesia vs Vietnam akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jumat (6/1). Rabu (4/1) sore, Timnas Indonesia akan menjalani sesi latihan di lapangan Senayan.

Baca Juga: Kalahkan Filipina 2-1, Indonesia Masuk Semi Final AFF 2022 Sebagai Runner Up Grup A

Adapun tim Vietnam diperkirakan baru akan tiba di Indonesia sekitar pukul 14.05 WIB, Rabu (4/1). Laga lanjutan leg kedua akan digelar di Stadion Nasional My Dinh, Vietnam, pada Senin (9/1) pekan depan.

"Kami harus mempersiapkan diri dengan baik supaya tidak mengecewakan fans yang datang ke stadion," ucapnya.

Thailand dan Malaysia baru akan bertanding pada Sabtu (7/1) dan Selasa (10/1) pekan depan. Pertandingan pertama digelar di Stadion Bukit Jalil, Malaysia, sementara leg kedua akan dilangsungkan di Stadion Rajamangala, Bangkok.

209