Home Kesehatan Buku Stunting-Pedia, Referensi Baru Penanganan Stunting  

Buku Stunting-Pedia, Referensi Baru Penanganan Stunting  

Jakarta, Gatra.com – Angka prevalensi stunting secara nasional di Indonesia turun dari 24,4 persen di 2021 menjadi 21,6 persen di 2022 berdasarkan hasil Studi Status Gizi Indonesia (SSGI) 2022. Meski begitu, angka tersebut masih jauh dari targer pemerintah yang mematok angka penurunan 14% di tahun 2024. 

Guna mencapai target tersebut, diperlukan dukungna seluruh pihak. Intervensi pun harus dilakukan secara tepat sasaran. Selain itu dibutuhkan inovasi beragam sebagai upaya peenunuran stunting di tanah air. Halitulah yang membuat Tanoto Foundation menggagas penyusunan buku Stunting-pedia.

Country Head of Tanoto Foundation Inge Sanitasia Kusuma, mengatakan dalam pendampingan yang pihaknya lakukan kepada pemerintah daerah selama ini dapat disadari bahwa informasi mengenai stunting tersebar secara luas dan massif. Sehingga pemahaman yang akurat tentang stunting dan cara pencegahannya berdasarkan daur kehidupan sulit didapatkan.

“Buku ini hadir sebagai referensi komprehensif bagi pemerintah daerah, pelaksana program di lapangan, dan masyarakat dengan harapan dapat memberikan manfaat dalam penyusunan strategi dan implementasi praktis program percepatan penurunan stunting di Indonesia,” jelasnya dalam keterangan tertulis, Rabu (5/7).

Sebelumnya, Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin, dalam pesannya mengatakan bahwa untuk melakukan pencegahan dan pengendalian stunting, Kementerian Kesehata tidak dapat bekerja sendiri. Perlu upaya yang kuat dan kolaborasi dengan lintas sektor dan mitra untuk bersama melakukan upaya pencegahan.

“Saya menyambut baik hadirnya buku ini sebagai salah satu referensi pengendalian stunting untuk mewujudkan Masa Depan lndonesia Sehat yang Bebas Stunting,” tegasnya.

Sementara itu, Kepala BKKBN Hasto Wardoyo, juga mengharapkan buku Stunting-pedia dapat menginspirasi pembaca dengan berbagai macam latar belakang dalam usaha percepatan penurunan stunting serta mengingat setiap daerah memilki keberagaman dalam pelaksanaan di lapangan,

“Kami apresiasi bentuk dukungan kepada pemerintah dalam percepatan penurunan stunting di Indonesia, yang kali ini diwujudkan melalui terbitnya buku Stunting-pedia,” tuturnya.

71