Home Kebencanaan Dua Kecamatan di Temanggung Diterjang Longsor

Dua Kecamatan di Temanggung Diterjang Longsor

Temanggung, Gatra.com - Hujan deras yang mengguyur sebagian besar wilayah Kabupaten Temanggung, Jawa Tengah mengakibatkan tanah longsor di dua kecamatan, yakni Pringsurat dan Kaloran. Meski tidak ada korban jiwa, namun kejadian tersebut mengakibatkan kerugiaan material.

Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Temanggung, Jawa Tengah, Dwi Sukarmei mengatakan, longsor terjadi di beberapa titik. Yakni, Dusun Pasang, Desa Pagergunung Kecamatan Pringsurat, Dusun/Desa Tleter Kecamatan Kaloran, dan Dusun Porot, Desa Getas, Kecamatan Kaloran.

"Kronologinya sejak Selasa (1/12) siang terjadi hujan sampai malam hari di seputaran Pringsurat dan Kaloran sehingga mengakibatkan longsor di tiga tempat. Dari pantauan kami hingga dini hari tiga rumah rusak ringan dan enam lainnya terancam bila terjadi longsor susulan," ujarnya Rabu (2/12).

Dwi menyebut, di Dusun Pasang Desa Pagergunung, Kecamatan Pringsurat longsor mengakibatkan kerusakan rumah milik Untung di mana dinding rumah jebol. Di Dusun Tleter, Desa Tleter, Kecamatan Kaloran longsor merusakkan rumah milik Toyib pada bagian dapur. Lalu di Dusun Porot Desa Getas, Kecamatan Kaloran rumah milik Suraman mengalami kerusakan pada bagian kamar mandi.

"Dari ketiga rumah itu ada 14 jiwa penghuninya semuanya selamat, lalu enam rumah lainnya yang terancam penghuninya kita minta untuk waspada. Akibat bencana ini kerugian kita taksir mencapai puluhan juta rupiah. Keluarga untung menderita kerugian sebesar Rp20 juta, Toyib Rp11 juta, Suraman Rp11 juta," katanya.

Ia pun meminta kepada seluruh masyarakat Kabupaten Temanggung untuk meningkatkan kewaspadaan mengingat intensitas curah hujan yang semakin meninggi. Pasalnya, secara geografis kontur wilayah Temanggung adalah kawasan pegunungan dan perbukitan sehingga rawan terjadinya bencana tanah longsor.

363

KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR