Home Politik FPI Akan Gelar Aksi, Publik Riau Tak Usah Ikut Gaduh Jakarta

FPI Akan Gelar Aksi, Publik Riau Tak Usah Ikut Gaduh Jakarta

Pekanbaru, Gatra.com- Ketua Forum Komunikasi Masyarakat Riau (FKPMR) Chaidir, menyarankan publik Riau tidak mengikuti arus kegaduhan yang terjadi di Jakarta.  Menurut Chadir, narasi politik yang  membenturkan Front Pembela Islam (FPI) dengan istana, mesti disikapi secara bijak oleh masyarakat Riau.  "Baiknya kita jangan ikut dalam kegaduhan tersebut. Kalau saya melihatnya selama sebulan belakangan energi bangsa ini sudah terkuras," ungkapnya Kamis (17/12). 
 
Alih-alih memilih ikut dalam kegaduhan, masyarakat Riau beserta pemangku kepentinganya dapat memusatkan pemikiran kepada ragam persoalan di daerah.  Mantan Ketua DPRD Riau itu menilai, sejumlah perseolan di daerah sedang menanti untuk diurai. Ia mencontoh kan persoalan di ranah ekonomi, dimana Covid-19 yang berlangsung nyaris setahun telah menciptakan pengangguran dan kemiskinan baru di Riau. 
 
"Belum lagi persoalan lingkungan, atau kesiapan kita mengelolah Blok Rokan, bagaimana memaksimalkan peran blok tersebut bagi kesejateraan Riau. Mengurai persoalan ini jauh lebih bermanfaat, daripada ikut kegaduhan," katanya. 
 
Seperti diketahui, FPI bersama elemen organisasi massa Islam bakal melakukan aksi pada Jum'at (17/12). Aksi yang rencananya digelar di Patung Kuda dekat istana itu, menuntut pembebasan Habib Rizieq Sihab dari tahanan Polda Metro.
515

KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR