Jakarta, Gatra.com - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) RI periode 2019-2023 Zainudin Amali menyerahkan jabatannya kepada Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy sebagai pelaksana tugas (Plt) Menpora, pada hari ini, Kamis (16/3).
Amali pun menyampaikan rasa terima kasihnya kepada Muhadjir karena telah menerima mandat sebagai Plt Menpora RI, usai surat pengunduran diri Amali disetujui oleh Presiden RI Joko Widodo, pada Senin (13/3) lalu.
"Saya berterima kasih kepada senior saya, Prof. Muhadjir Effendy yang mau dengan ikhlas menerima jabatan Plt ini," kata Zainudin Amali dalam pembukaan acara serah terima jabatan Menpora RI, di Gedung Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) RI, Jakarta, Kamis (16/3).
"[Tanggal] 13 Maret, tepatnya pukul 10.30 di Bali, pada saat saya menyampaikan ke Bapak Presiden, bahwa surat pengunduran diri saya sudah saya sampaikan, sekarang tinggal mohon persetujuan Pak Presiden. Alhamdulillah beliau setuju, dan beliau menyampaikan akan ada Plt," imbuhnya.
Amali mengatakan, pada saat itu, Presiden Jokowi sempat meminta pendapat Amali terkait dengan sosok yang tepat untuk menjabat posisi Plt Menpora RI. Dalam kesempatan itu, Amali pun menyebut Menko PMK Muhadjir Effendy sebagai sosok yang tepat untuk mengisi jabatan itu.
"Saya tidak terpikir menteri lain, dan langsung, secara otomatis, saya sampaikan, 'Pak, sebaiknya Pak Menko PMK Prof. Muhadjir Effendy," tutur Amali.
Untuk diketahui, Zainudin Amali telah mundur dari posisinya sebagai Menpora, sehingga jabatan itu mengalami kekosongan. Presiden Jokowi pun menunjuk Menko PMK Muhadjir Effendy sebagai Plt Menpora, untuk mengisi kekosongan itu.
Namun demikian, Jokowi mengaku belum menentukan Menpora definitif baru pengganti Amali. Ia mengatakan, sosok pengganti definitif itu pun akan segera diumumkan di kemudian hari.
“Penggantinya ditunggu saja, nanti segera kami putuskan. Sekarang sudah di-plt-kan ke Pak Menko PMK,” kata Jokowi di Denpasar, Bali, sebagaimana dikutip dari akun YouTube Sekretariat Presiden, pada Senin (13/3) lalu.