Home Gaya Hidup Pekan Komponis Indonesia DKJ Ruang Bagi Komposer Tanah Air

Pekan Komponis Indonesia DKJ Ruang Bagi Komposer Tanah Air

Jakarta, Gatra.com – Dewan Kesenian Jakarta (DKJ) melalui Komite Musik DKJ kembali menggelar Program Pekan Komponis Indonesia 2023. Event ini diadakan untuk meneruskan dan mewadahi kebutuhan akan ruang penciptaan karya dan penghargaan bagi komposer Tanah Air yang digelar secara terbuka untuk umum selama dua hari mulai tanggal 14 September–15 September 2023 di Teater Kecil, Taman Ismail Marzuki, Jakarta.

Ketua Komite Musik DKJ, Arham Aryadi, mengungkapkan, Pekan Komponis Indonesia telah melahirkan komposer yang kemudian menjadi komposer kawakan Tanah Air.

“Dari tahun 1979 pekan komponis sudah menghasilkan komponis yang diakui secara internasional, seperti Otto Sidharta, Djadug Ferianto, Blasius Subono, Franki Raden, dan masih banyak lagi,” ungkap dia saat diskusi karya di Lobi Teater Kecil, Taman Ismail Marzuki, Jakarta, Kamis (14/9).

Dalam gelaran Pekan Komponis Indonesia tahun ini menyuguhkan karya-karya terbaik dari lima komposer Tanah Air. Karya tersebut di antaranya milik Hadi Suhendra (Padang), Hery Kristian (Yogyakarta), Marisa Sharon Hartanto (Jakarta), Stevie Jonathan Sutanto (Jakarta), dan Yashinta Anggar Kusuma (Bali).

Arham menambahkan, Pekan Komponis Indonesia menjanjikan sebuah ruang kebebasan kepada seorang komposer. “Yang menarik dari pekan komponis tahun ini adalah ada kebebasan dalam membuat karya komposisi untuk dipentaskan dan para komponis terpilih selain praktisi, juga dari kalangan akademisi, ada yang beberapa pernah mengenyam pendidikan komposisi musik di beberapa kampus di dalam maupun luar negeri, seperti Austria dan Inggris,” ujarnya.

Arham juga berharap, dengan adanya Pekan Komponis yang digelar rutin tiap tahunnya dapat meningkatkan kualitas seorang komposer di luar ranah industri.

“Agar kami juga bisa] mewadahi komponis yang mempunyai pemikiran lebih dalam tentang musik bisa terus berkembang,” katanya.

Reporter: Iswatun Hasanah

133