Home Olahraga Copenhagen Yakin 100% Menang, Manchester United Bisa Curi 3 Angka?

Copenhagen Yakin 100% Menang, Manchester United Bisa Curi 3 Angka?

Kopenhagen, Gatra.com - Manchester United akan melawat ke markas Copenhagen dalam laga keempat fase Grup A Liga Champions.

Kedua tim akan bertanding di Stadion Parken, Kamis (9/11) dini hari WIB.

Tuan rumah maupun tim tamu sama-sama mengusung misi meraih 3 angka di laga ini. Sebab keduanya masih memiliki harapan untuk bisa melaju ke babak 16 besar kompetisi ini.

Baca Juga: Bayern Munchen vs Galatasaray: Tuan Rumah Belajar dari Laga Pertama

Di pertandingan pertama, United menang tipis 1-0, meski di laga itu Copenhagen bermain lebih baik. Karenanya, pelatih Copenhagen Jacob Neestrup yakin bisa menang saat bermain di kandang.

“Anda harus berhati-hati ketika mengatakan siapa yang difavoritkan. Kami bertujuan untuk menjadi kompetitif dan percaya bahwa kami akan 100 persen menang besok, begitulah adanya. Kami harus menang besok untuk mendapat peluang kemajuan,” kata Jacob, seperti dilansir dari laman resmi UEFA.

Pelatih Manchester United Erik ten Hag mengaku senang dengan poin yang diperoleh sejauh ini, meski timnya tidak bermain bagus.

“Tetapi kami tidak terlalu jauh dan kami berada dalam posisi di mana kami dapat bersaing untuk segalanya. Kami ingin untuk bermain lebih baik dan itulah target kami,” katanya.

Baca Juga: Atletico Madrid Pesta 6 Gol ke Gawang Celtic

Erik mengakui, Copenhagen memainkan permainan yang sangat bagus di Old Trafford. “Saya pikir kami tidak memainkan permainan yang bagus tapi kami tetap menang. Kami tidak pantas dan harus melakukan segalanya dengan lebih baik,” jelasnya.

Gelandang United Christian Eriksen menegaskan, satu-satunya hal bagi timnya adalah tiga poin. “Untuk menempatkan diri kami pada posisi lolos, kami tahu kami perlu mendapatkan tiga poin,” tandasnya.

71