Home Kebencanaan Cegah Penyebaran Covid-19, Prokes dan 5M Upaya Paling Ampuh

Cegah Penyebaran Covid-19, Prokes dan 5M Upaya Paling Ampuh

Kebumen, Gatra.com- Kasus penyebaran virus corona di Kabupaten Kebumen, Jawa Tengah, masih fluktuatif. Untuk menekan laju penyebarannya, Satgas Covid-19 bekerja sama dengan aparat Polri dan TNI terus melakukan tracing orang yang melakukan kontak erat (circle) pasien positif covid-19.  
 
Seperti yang dilakukan hari ini, Kamis (27/5), petugas dari Polsek, Koramil, tim covid-19 kecamatan, tim Puskesmas dan kader penggerak PKK Kecamatan Petanahan melakukan tracing kepada warga yang kedapatan melalukan kontak erat dengan penderita covid-19. Tracing dilakukan pada tiga desa yaitu, Desa Nampudadi, Desa Munggu dan Desa Petanahan.
 
Kapolres Kebumen AKBP Piter Yanottama melalui Kasubbag Humas Polres Kebumen Iptu Tugiman, "Kegiatan tracing ini dilakukan untuk memastikan warga yang kontak erat dengan pasien positif covid-19 dengan melakukan swab. Kami sifatnya mendampingi serta memastikan keluarga yang kontak erat diswab dan melakukan isolasi mandiri sambil menunggu hasil swab keluar," kata Kapolres Kebumen, AKBP Piter Yanottama melalui Kasubbag Humas, Iptu Tugiman.
 
Hasil tracing, ada beberapa keluarga yang disarankan mengikuti swab di kantor Kecamatan Petanahan. "Virus corona masih ada di sekitar kita. Jangan mengabaikannya karena virus ini nyata ada," lanjut Iptu Tugiman.  Ia mengimbau agar masyarakat mematuhi protokol kesehatan yang telah dicanangkan oleh pemerintah. Masyarakat juga haru terus patuh melakukan 5M yaitu Mencuci tangan dengan sabun, Memakai masker, Menjaga jarak, Menjauhi kerumunan dan mengurangi mobilitas. Prokes dan 5M dinilai paling ampuh untuk menjaga masyarakat dari wabah yang dinyatakan oleh pemerintah sebagai bencana non alam ini. Meskipun telah divaksin, warga tidak boleh abai dengan 5M.
1746