Home Olahraga Malut United FC Datangkan Kiper Muhammad Fahri dari Persiraja

Malut United FC Datangkan Kiper Muhammad Fahri dari Persiraja

Jakarta, Gatra.com - Malut United FC terus membenahi kedalam skuad untuk mengarungi kompetisi BRI Liga 1 2024/2024 mendatang. Berstatus sebagai runner up Pegadaian Liga 2 musim ini, Malut United baru saja mendatangkan kiper asal Aceh, Muhammad Fahri.

Fahri mendapatkan kontrak berdurasi satu musim. Perekrutannya tak lepas dari penampilan impresif selama 22 pekan bersama Persiraja Banda Aceh dengan catatan 10 clean sheet di Liga 2 musim ini.

"Tentu penampilan Fahri musim lalu bersama Persiraja mendapat perhatian dari tim pelatih Malut United. Kami pun sudah menganalisa kemampuan Fahri akan sesuai dengan yang dibutuhkan Malut United," kata pelatih Malut United Imran Nahumarury.

Tak hanya itu, berkat performa apiknya, Fahri masuk dalam daftar nominasi Best XI Pegadaian Liga 2 2023/24 lalu. Dia berhasil melakukan total penyelamatan 69 saves.

Kini, setelah bergabung dengan Malut United, dia siap memulai petualangan baru di kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia BRI Liga 1. Ia juga semakin termotivasi untuk dapat berprestasi dan membawa tim menjadi juara.

"Saya tidak akan menyia-nyiakan momentum jika kesempatan debut di Liga 1 datang. Saya akan berjuang karena bermain di Liga 1 adalah salah satu motivasi terbesar sampai saat ini," pungkasnya.

25