Home Hukum Polsek Tayu Bubarkan Takbir Keliling di Malam Lebaran

Polsek Tayu Bubarkan Takbir Keliling di Malam Lebaran

Pati, Gatra.com - Seruan pemerintah agar tidak melangsungkan takbir keliling pada Idul Fitri tahun ini, tak sepenuhnya digubris masyarakat. Di Kecamatan Tayu, Kabupaten Pati, Jawa Tengah saja misalnya, masih ada segilintir orang yang melakukan arak-arakan di momen hari raya. Kegiatan takbir keliling itupun akhirnya dibubarkan petugas. 

Kapolsek Tayu, Iptu Lilik Supardi melalui Kanit Intel, Aiptu Siswanton mengatakan, ada sebanyak empat armada lengkap dengan pengeras suara yang ditertibkan dalam patroli bersama Sat Sabhara Polres Pati.

“Ada empat mobil truk dan bak terbuka yang menggelar takbir keliling, kita hentikan saat melintas di Alun-alun Tayu,” ujarnya, Minggu (24/5).

Ia mengaku menggunakan pendekatan secara persuasif serta pemeriksaan identitas kepada para warga yang nekat melangsungkan takbir keliling. Sementara untuk sanksi tegas seperti mengamankan kendaraan belum dilakukan.

“Kami hanya memberikan peringatan dan mengimbau agar masyarakat bisa kembali ke desanya masing-masing. Dan baru akan menindak bila mereka masih kedapatan melakukan konvoi,” terangnya.

Pihaknya berharap masyarakat di wilayah Kecamatan Tayu khususnya mau mengimplementasikan anjuran pemerintah selama masa pagebluk berlangsung. Mengingat, seruan ini demi kebaikan bersama.

“Keadaannya lagi seperti ini, kami harap masyarakat bisa memaklumi dan bisa menahan diri untuk tidak berkegiatan yang mengundang kerumunan massa,” ucapnya.

Diketahui, Pemkab Pati sendiri sebelumnya juga mengeluarkan surat edaran tertanggal 20 Mei 2020 yang salah satu poinnya menyinggung untuk meniadakan takbir keliling hari raya Idul Fitri 1441 H, dengan tujuan untuk memutus mata rantai COVID-19.

337