Merangin,Gatra.com- Akibat curah hujan yang tinggi sejumlah daerah di Jambi diterjang longsor. Salah satuanya ruas jalan yang menghubungkan kabupaten Merangin dengan Kerinci. Longsor itu mengakibatkan antrian kendaraan mengular di kilometer 72, Desa Birun, Kecamatan Pangkalan Jambu.
Longsor terjadi pukul 03.00 wib dini hari. Belasan kendaraan terhalang tanah yang menutup jalan. "Informasi yang kami terima ada longsor tadi malam. Dari 10 titik longsoran, tiga yang tidak bisa di lalui sama sekali," kata Kasi Humas polres Merangin, Iptu Sinaga (2/9).
Dari bencana longsor itu ada cerita miris. Satu keluarga yang memiliki balita harus kelaparan. Hanya karena kesigapan TNI dan Polri, balita itu mendapatkan makanan.
''Ada balita yang terjebak lonsor lebih dari lima jam dan kelaparan. Berkat kesigapan petugas, balita tersebut bisa mendapatkan makanan," katanya.