Home Olahraga Real Madrid vs Borussia Dortmund: Terzic Akui Bukan Favorit, Ancelotti Minta Pemain Siap Berkorban

Real Madrid vs Borussia Dortmund: Terzic Akui Bukan Favorit, Ancelotti Minta Pemain Siap Berkorban

London, Gatra.com – Real Madrid dan Borussia Dortmund sama-sama ingin mengamankan trofi Liga Champions musim ini.

Partai penentuan kedua tim akan berlangsung di Stadion Wembley, Minggu (2/6) dini hari WIB.

Kedua pelatih sudah menyiapkan strateginya masing-masing demi menambah trofi di lemari klub. Madrid mengincar gelar ke-15. Adapun Dortmund membidik gelar kedua di kompetisi ini setelah sebelumnya meraihnya pada musim 1996/97 silam.

Baca Juga: Jose Mourinho Merapat ke Fenerbahce, Dapat Kontrak 2 Tahun

Pelatih Borussia Dortmund Edin Terzic menyebut, pemain tidak memainkan final, namun untuk memenangkan final , dan itu adalah tujuan yang jelas bagi timnya. 

“Kami senang berada di sini tetapi kami harus menang untuk memegang trofi itu di tangan kami. Kami siap bersaing di level tertinggi,” katanya, seperti dilansir dari laman resmi Liga Champions.

Menurutnya, jika memecahnya menjadi satu pertandingan maka semuanya mungkin. Madrid, katanya memiliki peran sebagai favorit, tetapi timnya tidak peduli. 

“Kami juga bukan favorit melawan Atletico atau Paris. Jika kami berani dan tidak hanya di sini untuk melihat Madrid memenangkan trofi berikutnya maka kami akan memiliki kesempatan,” tegasnya.

Adapun pelatih Madrid Carlo Ancelotti menegaskan, timnya telah fokus dan memiliki kepercayaan diri yang diperlukan untuk menunjukkan yang terbaik dari dirinya sendiri. 

Baca Juga: AS Roma Gulung AC Milan 5-2

“Semuanya berjalan dengan baik sejauh ini dan kami memiliki pendekatan yang tepat. Ide saya adalah menjadi sangat jelas tentang taktik. Semakin jelas para pemain, semakin bahagia mereka, semakin baik mereka akan tampil,” katanya.

Dia mengakui, akan ada emosi, tetapi emosi dapat membawa ketakutan dan menghalangi kepercayaan diri yang dibutuhkan untuk menang. 

“Kualitas adalah hal nomor satu, dan pemain saya fantastis, tetapi hal lainnya adalah sikap kolektif, bekerja, dan berkorban,” tandasnya.

34